Bundaku bekerja di rumah
Asyik deh, dengan dukungan d'BC Network Bundaku tetap bisa berpenghasilan meskipun di rumah nemenin Aku....
Klik di sini untuk Info lengkapnya!

Saturday, September 8, 2007

About me....

Hi...

Welcome to my virtual world, nice to have you reading my blog. Have a great time, happy reading, take the good things and just left the bed things here.

OK, Let me introduce my self first...

Nama saya Sukmasari, biasanya dipanggil sukma. Saya adalah seorang ibu dari satu orang putra yang sangat lucu bernama M. Rafi Hanifaldin Alghani (Panggilannya Rafi) yang lahir pada tgl 14 Maret 2006 (saat ini berusia 1,5 tahun). Suami saya bernama M. Zenial Budiman. Saya asli Bugis, masa kecil ku hingga remaja saya habiskan di kota tercinta Makassar. Alhamdullah dari kecil hingga lulus kuliah Allah selalu memudahkan dan memberikan yang terbaik dan melancarkan jalan kepada hambanya ini. Saya bersyukur bisa masuk SMP terbaik di kotaku (SMPN 6 Makassar), Sekolah di SMU favorit di kotaku (SMUN 2 Makassar), masuk program kelas khusus BPG pada kelas 3 SMU (SMUN kelas khusus BPG), dan akhirnya membawaku memperoleh PMDK ke jurusan ILMU KOMPUTER IPB. Saya masuk dan menjadi angkatan 35 ILKOM atau angkatan 98.

Dahulu, sewaktu kuliah, saya berpikir pasti akan sangat bahagia hidupku nanti jika saya bisa menyelesaikan kuliahku tepat pada waktunya, kemudian cepat dapat pekerjaan yang lumayan gajinya, menikah dan mempunyai anak. saya waktu itu berpikir akan komplitlah hidupku jika itu semuanya terjadi kepada kehidupanku dan itulah cita-citaku dan tanggung jawabku terhadap hidupku, untuk memenuhi keinginan orangtua pun selesai...selanjutnya tanggung jawab terhadap hidupku akan kuserahkan pada suamiku kelak. Kenyataannya, Allah memang maha mengabulkan doa hambanya, kuliahku lancar selesai tepat waktu, saya bekerja bahkan sebelum lulus kuliah, menikah tak lama setelah lulus kuliah, punya anak, dan orangtua pun senang. Rasanya memang sangat luar biasa bahagia tapi ternyata cita-citaku tidak boleh hanya sampe disitu saja...bahkan setelah menikah dan mempunyai anak berarti cerita baru saja dimulai, saya masih harus memenuhi buku kehidupanku dengan cerita sukses lainnya, saya masih harus mempunyai cita-cita, harus mempunyai mimpi yang lebih besar sebagai rasa tanggung jawabku terhadap keluarga yang telah kami bina dengan penuh cinta. Dengan kesadaran itu, mendorong saya untuk berani bermimpi yang dahulu tak pernah sedikitpun saya pikirkan bahkan keberanian untuk bermimpi pun saat itu saya gk punya. Sekarang, mimpi-mimpiku kian hari semakin besar, semakin mendorong diri ini untuk berani action, memotivasi diri untuk selalu berpikir positif karena dengan berpikir positif, akan datang hal yang positif pula.

Sekarang, sudah lebih kenal saya kan...ya, saya adalah orang yang berani mimpi besar dan take ACTION. Coz ACTION can make MIRACLE happend in your life, NO Action means NO Miracle.

Regards,
Sukmasari

4 comments:

noertika said...

salam alaikum mbak Sukma
senang berkenalan dengan anda, apalagi saya lihat nama suami anda sangat akrab di telinga saya.
Apakah betul daeng Zenial yg mirip Herman Felani itu pernah kuliah di ITB? kalo iya berarti beliau adalah teman kuliah saya dulu..

salam sama beliau ya
eh iya selamat datang di milis buginese...

Daeng Rusle
http://daengrusle.com

baidOEri said...

jalan2...

salam kenal yah..

saya dah ngintip dijualannya juga
jilbabnya cantik2

:: nanie :: said...

wahh.. sa sukanya baca postingan about me ta'
hmmmm
orang yang berani mimpi besar dii'
:)
nice...
met kenal :)

SUKMASARI said...

Dear Daeng Rusle,
Masa sih teman kuliah ta? nanti saya kasih tau?? senang kenalan sama anda.

Dear Mbak Doeri,
Makasih ya sudah jalan2 di outlet online saya.

Dear Mbak nanie,
Salam kenal juga ya...